-->

Rolls Royce Cullinan Indonesia 2019

Rolls Royce Cullinan  Indonesia 2019
Autoreborn-Rolls Royce akhirnya membuat SUV pertama nya yang diberi nama Cullinan, mobil ini pertamakali masuk ke pasar Asia Tenggara di luncurkan di Singapura bulan Agustus 2018. Rolls Royce  membuat Cullinan sebagai jawaban atas maraknya pabrikan mobil-mobil super mewah atau supercar yang membuat SUV, bukan hanya sebagai mobil SUV pertamanya namun Cullinan juga merupakan mobil All Wheel Drive pertama Rolls Royce. Nama Cullinan di ambil dari  sebuah nama berlian dengan kualitas tertinggi, walaupun bentuknya mempunyai ciri khas Rolls Royce ia tidaklah cantik.

Kalau anda sudah ningrat tidaklah lagi perlu ganteng atau cantik, yang jelas dari depan parasnya terlihat ini Rolls Royce. Dan orang tidak akan pernah salah menyebut karena sejak pertama sudah terlihat Class nya, Princes William tidaklah perlu terlalu ganteng untuk mendapatkan seorang wanita yang cantik dan Mobil ini bukan untuk ikut kontes kecantikan namun SUV Cullinan ingin menunjukan jati dirinya bahwa ia merupakan Rolls Royce.

Dibalik kap depannya terdapat mesin raksasa yang paling besar di antara SUV-SUV lainnya, menggunakan mesin 6750 cc V12 dua buah Turbo bisa menghasilkan tenaga 571 PS dengan Torsi 850 Nm. Mesin ini capable menghasillan Top Speed mendekati 300 km/jam, tapi bukan itu a mind V12 Rolls Royce tersebut.

Mesin ini dibuat dengan tujuan untuk kehalusan dan effortless berjalan nya mobil seperti yang ada pada mobil Rolls Royce lain nya, sesuai  dengan tagline mobil ini Effortless and Everywhere. Mesin menyalurkan tenaga ke keempat roda melalui system A-WD yang di Develop bersama BMW yang juga bagian dari Group Rolls Royce. Sistem ini begitu pintar karena dia sudah bisa membaca medan yang pas untuk dilewati  dan sistem ini tidak kalah dengan sistem offroader terbaik di dunia saat ini.

The Spirit of Ecstasy, sebuah logo  wanita terbang yang terpasang di depan kap mesin merupakan ciri khas Rolls Royce yang bisa di sembuyikan melalui sentuhan tombol di dalam. Menggunakan Velg R22 dibalut ban berukuran 255/55 sedangkan bagian belakang R22 285/55 serta di lengkapi dengan A Wheel Steering, yang bisa membuat keempat rodanya berbelok.

Kebanyakan pemilik Rolls Royce akan banyak duduk di belakang menggunakan Jasa pengemudi, dan masih sama seperti Roll Royce Phantom dan Ghost yang pintu nya membuka ke arah berlawanan tidak seperti mobil konvensional pada umumnya. Dan untuk menutup nya di lengkapi dengan tombol otomatis, benar-benar sebuah kemewahan untuk orang yang sudah tidak peduli lagi masalah uang untuk Spend di mobil ini yang tentu harganya pasti selangit.

Yes...ini SUV termewah di dunia sekarang, nuansa chrome sangat dominan di kabin Cullinan. Chrome tidak bisa di benci karena menimbulkan kesan kemewahan, semua material di kabin mobil ini full option. Anda bisa memilih dan memesan bahan material serta warna untuk dasboard, console, jok sesuai dengan imajinasi dan kekuatan kantong. Desain interior nya Classic Rolls Royce, simple dan tidak aneh-aneh  serta instrumen perpaduan digital dan analog namun shift nya adalah analog.

Berapa harganya?
Belum ada harga resmi di Indonesia, namun menurut Paul Harris Director Region Rolls Royce Asia Pacific. Mobil ini di jual dengan harga mirip Rolls Royce Ghost yang berkisar Rp. 12 Miliar, yang artinya akan menjadi SUV termahal dan termewah di Indonesia. Bagaimana pun ini Rolls Royce, di Ultimate Car in The World.

Jadi begitulah review Rolls Royce Cullinan kali ini, detail visual anda bisa main-main di channel Youtube autorebon. Terimakasih sudah berkunjung di blog dan channel Youtube kami, ikuti review-review menarik selanjutnya.(sf)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Rolls Royce Cullinan Indonesia 2019"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel